Thursday, March 26, 2009

Memilih warna untuk rumah

Pilihan warna cat dinding rumah, sekarang ini hampir tidak ada batasnya. Apabila kita pergi ke Mitra 10, atau Depo Bangunan, Anda akan menjumpai counter khusus untuk mengoplos atau membuat kombinasi warna cat sesuai keinginan. Anda. Bagaimana rumus memilih cat tembok?

Tidak ada rumus umum tentang pilihan warna cat rumah, pilihan warna cat adalah sebuah seni dan dalam seni ada kebebasan. Warna cat rumah atau ruang terutama mencerminkan kepribadian dan gaya hidup pemilik atau pemakainnya. Namun begitu, ketika Anda memilih warna cat rumah, sebaiknya pertimbangkan ruang mana yang akan dicat: ruang tidur, ruang tamu, eksterior (ruang luar), atau ruang keluarga. Beberapa hal berikut sebaiknya Anda perhatikan:

Ukuran Ruang – ruang yang lebih kecil akan kelihatan lebih besar dengan warna muda pada dinding dan warna netral untuk furniture. (Sisihkan warna-warna cerah untuk pola-pola yang menarik dari asesoris urang seperti bantal sofa, pot bunga, kap lampu, atau lukisan/gambar). Anda dapat menggunakan cat bertekstur bila tidak ada banyak pola untuk dekorasi ruang.

Lokasi Bangunan– kontraktor cat yang berpengalaman umumnya menyarankan agar ruangan di rumah daerah tropis dengan warna sejuk atau atau netral. Warna dinding bernuansa hijau, biru atau ungu akan membangun perasaan sejuk.

Lokasi Ruangan – ruangan yang menghadap utara, barat laut atau barat daya cenderung mendapatkan sinar mahatahari tidak langsung. Warna cat dinding ruang yang tidak langsung mendapat sinar matahari sebaiknya menggunakan warna yang lebih hangat seperti warna yang bernuansa kuning (yellow chiffon), coklat, soft peach. Untuk ruangan yang banyak menerima sinar matahari, Anda sebaiknya mengurangi tone warna dan menggunakan warna sejuk seperti warna bernuansa hijau, biru, abu-abu atau lavender.

Tipe ruang – kamar tidur untuk orang dewasa biasanya menggunakan warna yang nyaman, kalem dan tenang – yang kondusif untuk tidur. Untuk kamar Anak biasanya dipilihkan warna yanglebih menstimulus yaitu warna cerah.Warna ruang kantor biasanya menggunakan warna yang hangat dan warna-warna dasar.

Bentuk ruang – ruang yang panjang dan sempit akan kelihatan lebih lebar bila salah satu sisi atau kedua sisi yang lebih pendek diberi warna cat yang cerah atau gelap; sementara sisi yang lain menggunakan warna pucat yang matching. Untuk uangan berbentuk kotak tanpa jendela besar, atau focal point dapat ditambahkan suatu warna dengan aksen kuat disalah satu dindingnya. Hal ini akan membuat ruangan lebih berkarakter dan lebih menarik. Misalnya: tiga dinding berwarna putih dan satu dinding diberi cat unggu.

Tinggi ruang – warna putih pada plafon akan menambah kesan tinggi, dan warna gelap pada plafon akan memberi kesan ruangan lebih pendek. Ruangan besar dengan plafon yang tinggi akan terasa lebih nyaman bila dibuat drop ceiling dengan aksen tertentu seperti wallpaper pada tepinya, baik di atas maupun bagian bawah dinding.

Ada banyak warna yang bisa dipilih selain warna dasar. Salah memilih warna dapat diyakini mendapat efek yang tak diinginkan. Banyak restaurant (rumah makan besar) mengecat dinding interiornya dengan warna merah, karena diyakini warna merah secara phsycologi dapat menggugah rasa lapar serta membuat nafsu makan bertambah.

Leatrice Eisman, seorang konsultan warna dan penulis buku More Alive With Color, memberi arti dari warna-warna sebagai berikut:

Biru
Arti: kesetiaan, ketenangan, sensitif dan bisa diandalkan.
"Biru memiliki arti stabil karena itu adalah warna langit," kata Eisman. Meski langit kelabu dan akan hujan, kita tahu di atas awan-awan itu warna langit tetaplah biru.

Keabu-abuan
Arti: Serius, bisa diandalkan dan stabil
Warna abu-abu adalah warna alam. Di luar sana warna abu-abu merupakan warna yang permanen, misalnya batu atau karang.

Merah muda
Arti: Cinta, kasih sayang, kelembutan, feminin
Warna yang disukai banyak wanita ini menyiratkan sesuatu yang lembut dan menenangkan, tapi kurang bersemangat dan membuat energi melemah.

Merah
Arti: Kuat, berani, percaya diri, gairah
Merah adalah warna yang punya banyak arti, mulai dari cinta yang menggairahkan hingga kekerasan perang. Warna ini tak cuma memengaruhi psikologi tapi juga fisik. Penelitian menunjukkan menatap warna merah bisa meningkatkan detak jantung dan membuat kita bernapas lebih cepat.

Kuning
Arti: Muda, gembira, imajinasi
Warna kuning akan meningkatkan konsentrasi, itu sebabnya warna ini dipakai untuk kertas legal atau post it. Kuning juga merupakan warna persahabatan. Jadi Anda sudah bisa menebak jika si dia memberi mawar kuning saat Valentine.

Hitam
Arti: Elegan, kuat, sophisticated
Hitam punya reputasi buruk. Warna ini dipakai oleh para penjahat di komik atau film. Hitam juga melambangkan duka dan murung. Tapi, hitam juga punya sisi lain, misalnya saja untuk menyatakan sesuatu yang abadi, klasik, dan secara universal dianggap sebagai warna yang melangsingkan.

Hijau
Arti: Kesejukan, keberuntungan, dan kesehatan.
Hijau melambangkan alam, kehidupan, dan simbol fertilitas. Para pengantin di abad 15 menggunakan gaun pengantin berwarna hijau.

berbagai sumber

No comments: